Film Seri The Witcher Netflix telah resmi dirilis dan sudah bisa dinikmati secara keseluruhan sebanyak 8 episode. Walaupun awalnya sempat banyak yang meragukannya karena pemilihan cast yang kurang sesuai dengan adaptasi gamenya. Hal tersebut dikarenakan serial The Witcher ini berpatokan pada novel karya Andrzej Sapkowski sebagai source material utamanya. Dan benar saja seri tersebut kini menjadi salah satu serial Netflix terbaik tahun ini.
Menariknya, suksesnya adaptasi film serial tersebut juga berkontribusi menaikkan kembali antusias para gamer untuk memainkan The Witcher 3: Wild Hunt di PC. Jumlah pemain The Witcher 3: Wild Hunt di Steam mengalami lonjakan yang terhitung cukup signifikan. Game yang selama beberapa bulan terakhir ini secara konsisten berada di angka belasan ribu pemain tiba-tiba menorehkan angka hingga 48.000 pemain pada tanggal 22 Desember 2019 lalu. Angka yang sama dengan ketika saat DLC keduanya yaitu Blood & Wine dirilis tahun 2016.
Mungkin saja hal ini terjadi karena banyaknya gamer baru yang tertarik memainkan game tersebut setelah melihat adaptasi tv seriesnya yang terbilang sukses atau bahkan banyak juga yang ingin memainkannya kembali karena rindu dengan aksi Geralt dan juga Roach. Yang jelas The Witcher 3: Wild Hunt sendiri termasuk salah satu game yang walaupun sudah diselesaikan beberapa kali tetap saja ingin dijajal lagi setelahnya. Bagaimana denganmu sendiri, mengalami hal yang sama?