Final Fantasy VII Remake Lepas Opening Movie

Penantian yang teramat panjang untuk segera bisa memainkan Final Fantasy VII Remake akan segera terbayarkan dua bulan lagi, sang developer yaitu Square Enix juga mulai berikan banyak informasi beberapa bulan terakhir ini. Dari mulai melempar screenshots menarik, trailer terbaru, bahkan opening movie-nya yang mereka rilis beberapa waktu lalu. Seperti apakah itu, berikut bisa kamu saksikan di bawah ini!

 

Berbeda dengan opening movie versi originalnya, Square Enix kali ini mengkreasikannya dengan beberapa scene yang memperlihatkan begitu luasnya dunia yang ada di Final Fantasy VII Remake itu sendiri. Sudut pandang kita mengarah pada seekor burung elang yang terbang diangkasa melewati padang gersang yang mungkin akan terasa familiar bagi para fans yang telah memainkan game Crisis Core: Final Fantasy VII ataupun pernah menonton film Final Fantasy VII: Advent Children dulu. Burung elang tersebut kemudian memasuki area Midgar yang ternyata memang digambarkan begitu luas dan terbagi menajdi beberapa wilayah dengan beragam penduduk yang hidup disana. Setelah tambahan scene tersebut selesai barulah dilanjut dengan scene ikonik yang selama ini kita kenal dengan sentuhan HD yang begitu kental tentunya.

Final Fantasy VII Remake sendiri direncanakan akan rilis pada tanggal 10 April 2020 mendatang eksklusif selama satu tahun untuk PlayStation 4.

Yandi Nurdiansyah

Read Previous

Katana Kami: A Way of the Samurai Story Akan Hadir Bulan Februari Ini

Read Next

One Piece: Pirate Warriors 4 Unjuk Aksi Akainu, Aokiji, dan Kizaru

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *