Berikut Adalah 5 Hero Yang Enak Untuk Push Rank di AoV

Arena of Valor (AoV) merupakan salah satu game MOBA yang cukup populer saat ini. Sama seperti game MOBA pada umumnya, AoV hadir dengan berbagai mode permainan, salah satu yang sering dimainkan adalah mode Ranked.

Di mode Ranked, kita bisa bertarung untuk memenangkan permainan agar bisa naik ke tier paling tinggi, yaitu Grand Conqueror. Nah, untuk memenangkan permainan, pastinya dibutuhkan hero yang tepat, bukan? Oleh sebab itu, berikut ini ada beberapa rekomendasi hero yang bisa kamu gunakan saat bermain mode Ranked Arena of Valor.

1. Mina

Mina merupakan salah satu hero Tank yang sangat disarankan untuk digunakan saat kamu bermain di Ranked Mode Arena of Valor. Hero ini memiliki kemampuan yang luar biasa. Dengan pertahanan yang kuat, serta damage yang cukup besar, membuat hero ini mampu menahan serangan dari hero lawan.

Apalagi hero Mina ini dibekali dengan skill-skill Crowd Control yang begitu menyebalkan bagi lawan. Mina juga memiliki kemampuan Regen HP yang cukup tinggi, sehingga membuatnya akan sulit dikalahkan oleh lawan.

2. The Joker

The Joker merupakan hero Archer yang memiliki kemampuan luar biasa. Pada update terbaru kali ini, The Joker mendapatkan perubahan yang cukup signifikan, terutama pada skill pasif miliknya yang membuatnya sangat diwaspadai saat Ranked Mode.

3. Zata

Untuk sisi Mid Lane, kamu bisa memanfaatkan Zata yang merupakan seorang hero Mage dengan damage skill mematikan. Hero ini sangat ampuh diandalkan saat bermain Ranked Mode.

Meski bisa dibilang hero ini cukup Overpower, tingkat kesulitan dari Zata sangatlah tinggi. Jadi kamu harus mempelajarinya terlebih dahulu sebelum menggunakannya di Ranked Mode.

4. Airi

Airi merupakan salah satu hero yang sering kita jumpai di Ranked Mode, bahkan hero ini sering digunakan oleh para Pro Player di turnamen-turnamen besar. Damage dari serangan Airi yang sangat sakit, serta tingkat kesulitannya yang sedang membuat hero ini banyak digunakan oleh orang-orang untuk bermain Ranked Mode.

Sayangnya, hero ini memiliki Defend yang cukup rendah sehingga sangat mudah dihabisi oleh lawan. Namun jika kamu mahir memainkannya, Airi bisa menjadi sosok yang menakutkan bagi lawan.

5. Aoi

Meskipun hero Assassin ini mendapatkan Nerf pada patch kali ini, namun Aoi masih sangat ampuh digunakan untuk bermain Ranked. Hero ini memiliki kemampuan yang dapat melakukan rotasi dengan sangat cepat.

Nggak heran kalau hero ini sering dijadikan Jungler karena kemampuannya yang sangat hebat. Aoi juga dapat memberikan damage yang sangat sakit, sehingga dapat menghabisi musuh dengan sangat cepat dan mudah.

Nah, itulah beberapa rekomendasi hero yang bisa kamu andalkan untuk push Rank di Arena of Valor. Selain memberikan informasi mengenai hero untuk push rank, ada informasi menarik lainnya nih untuk kamu penggemar game Arena of Valor.

Garena selaku pengembang game Arena of Valor kini telah bekerja sama dengan IndiHome Gamer loh. Jadi kalau kamu berlangganan IndiHome paket Gamer, maka kamu akan mendapatkan benefit berupa:

  • IndiHome Box (Random): Skin Permanen, Supreme Orb, Magic Orb, Limited Skin Trial Card (3 Days), Epic Fragment Box, Crystal, Double Gold 4-Wins, Evo Stone Box

Menarik banget kan benefit yang bisa kamu dapatkan dari berlangganan di IndiHome paket Gamer. Oh iya, untuk informasi selengkapnya, kamu bisa langsung cek aja ya di situs IndiHome Paket Gamer.

Bang Gimin

Penulis artikelnya Gimindo.com

Read Previous

Dunia Games dan Nevertoolavish Gelar Kompetisi Desain Jersey, #BanggaBuatanIndonesia

Read Next

Demon Slayer: The Hinokami Chronicles Tampilkan Gameplay yang Menakjubkan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *