Sebuah kabar yang mengejutkan datang dari salah satu game yang sempat memicu kontrofersi dikalangan fans karena dipenuhi plothole yang cukup banyak pada segi cerita. Walaupun pada akhirnya Square Enix berhasil menutupnya dengan serangkaian DLC berbayar, namun tetap saja hal tersebut kurang bisa memenuhi apa yang selama ini fans inginkan. Sebuah game yang memakan waktu lama dan penuh lika-liku dalam masa pengembangannya, apalagi kalau bukan Final Fantasy XV.
Setelah mengeluarkan DLC terakhirnya yaitu episode Ardyn tahun lalu, kini Square Enix sepertinya masih belum meyerah dengan FFXV universe dan berniat mengeluarkan Final Fantasy XV MMORPG Mobile hasil kerjasamanya dengan developer asal Korea Selatan – JSC dan developer asal China – GAEA. Tentunya game tersebut ditujukan untuk pasar mobile namun akan dibekali dengan teknologi Unreal Engine 4 sebagai basis utamanya.
Game yang masih belum memiliki nama resmi tersebut nantinya akan berlatar tempat serta membawa cerita yang sama dengan versi originalnya. Dimana kisahnya sendiri mengusuh konsep cerita dan dunia paralel, serta akan ada area baru yang nantinya bisa kita jelajahi termasuk sebuah Pagoda raksasa dan benua yang melayang di angkasa.
– Based on original FFXV. Is set in a parallel world.
– Will have large scale multiplayer features.
– Will have new original content, expanding the games lore.
– New areas such as the Great Pagoda and the continents floating in the sky will be added.
– More info in H1 2020.— Daniel Ahmad (@ZhugeEX) January 7, 2020
Dikatakan juga akan memiliki beragam konten original yang akan melengkapi lore keseluruhan FFXV universe, untuk info lengkap beserta trailer perdananya akan diumumkan di pertengahan tahun 2020 nanti. Tertarik?