Microsoft mengumumkan pendapatannya untuk kuartal kedua pada tahun 2026 yang terkait pada periode antara Oktober hingga Desember 2025 yang mengalami penurunan hingga akhir tahun.
Microsoft membagikan dokumen yang menunjukkan untuk pendapatkan gamenya baik itu perangkat keras maupun lunaknya mengalami penurunan dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
Pendapatan game secara keseluruhan adalah $5.958 juta, turun dari $6.581 juta pada kuartal yang sama tahun fiskal sebelumnya. Penurunan keseluruhan adalah 9%. Sedangkan untuk untuk Konten serta layanan Xbox turun hingga 5% dari tahun sebelumnya. Untuk pendapatan perangkat keras Xbox dengan total 32% dari tahun ke tahun karena penjualan konsol yang relatif rendah.

Lalu bagaimana dengan Sony? justru sony mengalami kenaikan laba dalam hal ini termasuk Perangkat keras dan lunaknya. Dalam laporan keuangan Sony untuk tahun fiskal 2025 (berakhir Maret 2026), divisi Game & Network Services (PlayStation) menunjukkan performa yang sangat kuat, didorong oleh penjualan perangkat lunak dan layanan jaringan PlayStation Plus, walaupun penjualan konsol sedikit menurun di akhir tahun 2025.
Yang menjadi faktor utama pendapatan Playstation adalah Penjualan game first-party (seperti Ghost of Tsushima, Death Stranding 2), third-party, konten tambahan (add-on), serta langganan PlayStation Plus. Apalagi dengan hadirnya GTA VI nanti yang berpengaruh pada penjualan konsol di tahun 2026.
Secara keseluruhan PlayStation menghasilkan 2,1 triliun yen ($13,6 miliar) dalam penjualan bersih, meningkat 5,2% dari tahun sebelumnya.

Sedangkan untuk Nintendo mengalami peningkatan pendapatan yang signifikan berkat peluncuran Switch 2, menaikkan perkiraan total pendapatan tahun fiskal 2025 menjadi 2,25 Trilyun Yen (sekitar US$14,6 miliar).
Penjualan Switch 2 mencatat penjualan yang sangat kuat dibanding pesaing yang lain, dengan perkiraan total penjualan unit perangkat keras ditingkatkan menjadi 19 juta unit hingga Maret 2026. Sehingga pada kuartal fiskal pertama, pendapatan tercatat 572,3 miliar yen ($3,8 miliar), naik 132% secara tahunan. Menjadi pencapaian yang luar biasa melebihi raksasa game Sony maupun Microsoft.

Lonjakan pendapatan ini didorong oleh peluncuran sukses Nintendo Switch 2 pada Juni 2025 lalu, berbarengan dengan peluncuran game eksklusif yang apik seperti Mario Kart World.
Kira-kira kalian sudah punya konsol yang mana? apakah punya tiga-tiganya?