Sakura Wars Juga Akan Hadir Untuk Pasar Barat Bulan April Nanti

Sakura Wars atau Project Sakura Wars akan hadir juga untuk pasar barat setelah sebelumnya rilis hanya di Jepang saja. Game garapan SEGA ini merupakan soft reboot dari seri originalnya memadukan elemen action role-playing, dating sim dan visual novel didalamnya. Bersetting di Jepang periode Taishō tahun 1940, bedanya dalam game ini sudah ditemukan teknolgi robot canggih untuk menjaga kedamaian dunia. Kita akan berperan sebagai salah seorang anggota baru Imperial Japanese Navy bernama Seijuro Kamiyama yang direkrut untuk menjadi captain of the new Imperial Combat Revue’s Flower Division di Tokyo. Untuk lebih lengkapnya, simak terlebih dahulu trailernya dibawah ini!

 

Selain harus bersosialisasi dengan para anggota disana yang kebanyakan merupakan seorang wanita serta menjalin hubungan pertemanan layaknya Persona series, game ini juga akan membawa kita pada pertarungan antar robot-robot ala Gundam series yang nantinya juga bisa kita upgrade sesuai keinginan. Membuatnya menarik untuk ditunggu.

Sakura Wars direncanakan akan rilis pada tanggal 28 April 2020 mendatang untuk PlayStation 4. Tertarik dengan game satu ini?

Yandi Nurdiansyah

Read Previous

Kreator Stardew Valley Tengah Kerjakan 2 Game Baru

Read Next

Marvel’s Avengers Lepas Trailer Baru, Umumkan Special Editions dan Pre-order Bonus

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *