Saat ini pasti sobat gimindo sudah mendengar mengenai berita yang tidak mengenakan antara Sony dan Disney mengenai waralaba karakter superhero Spiderman yang nampaknya berimbas kepada film Spiderman di MCU (Marvel Cinematic Universe). Masalahnya Tokoh Spiderman ini telah dipegang hak penuh waralabanya oleh Sony, dan Sony memberikan ijin kepada Disney untuk Memunculkan Spiderman di Film Marvel Studios, secara Marvel Studios sudah menjadi milik Disney.
Namun, saat ini Sony telah menolak untuk perjanjian kerjasamanya dengan Disney dikarekanan kontrak perjanjian yang telah di ubah oleh pihak disney. Entah siapa yang salah, tapi mengakibatkan ijin waralaba Spiderman dicabut dari Disney oleh Sony.
Belum lama ini Insomniac Games, studio game yang telah melahirkan game Spiderman terbaik yaitu Marvel’s Spiderman telah diakusisi oleh Sony, yang menarik daripada berita ini adalah, Disaat Hubungan Sony dan Disney renggang, Namun Marvel Games yang merupakan Official Twitter Marvel divisi game memberikan selamat kepada Sony dan Insomniac Games. Banyak yang membagikan dan membalas postingan Twitter ini, disangkut-pautkan dengan kasus Sony dan Disney, karena secara tidak lansung, Marvel Games yang dibawah naungan Disney memberi selamat kepada Sony yang telah menghentikan Film Spiderman versi Marvel, juga telah memberi selamat bahwa Sony mengakusisi Game Spiderman juga dari Insomniac Games. Mudah-mudahan ada titik temu dari Pihak Sony dan Pihak Disney yah? Supaya bisa kembali seperti semua dan Spiderman tetap masuk di MCU.
https://twitter.com/MarvelGames/status/1163870974170714112