April 19, 2024

Dragon Ball Z: Kakarot Hadirkan Fitur Kustomisasi Kendaraan

Dragon Ball Z: Kakarot sepertinya memang benar-benar akan menjadi game adaptasi manga/anime karya Akira Toryama paling niat. Selain hadirkan cerita keseluruhan serial Z, gameplay RPG yang seru, dan berbagai mini-game menarik, game garapan CyberConnect2 dan Bandai Namco ini juga akan hadirkan fitur kustomisasi kendaraan. Selain terbang, para player juga nantinya diberi kebebasan untuk mengendarai berbagai macam kendaraan yang ada.

Tapi sebelum melakukannya kita perlu mencari dan menemukan sendiri beberapa part yang dibutuhkan untuk merancang kendaraan tersebut. Setelah menemukannya di berbagai penjuru daerah, kamu bisa langsung mengunjungi kediaman Bulma untuk memintanya membuat kendaraan yang diinginkan.

Bulma akan menanyakan tiga pilihan yang ada antara R&D (Research and Development), Customization, dan juga Level Up. R&D untuk mengembangkan kendaraan yang bisa kamu pilih antara Robo Walkers dan juga Hover Cars. Robo Walkers sendiri memiliki kelebihan bisa melompat sedangkan Hover Cars bisa melaju lebih kencang.

Sebelumnya kita juga memerlukan chips yang berfungsi layaknya mesin utamanya, chips sendiri bisa didapatkan dengan memilih menu Customization. Kamu juga bisa mengupgrade kendaraan di menu Level Up, yang tentunya memerlukan part tertentu untuk bisa melakukannya. Fitur kustomisasi kendaraan ini tentunya semakin menambah nilai jual tersendiri dari game yang satu ini, pasalnya fitur ini rasanya belum pernah dihadirkan dalam game adaptasi Dragon Ball lain.

Dragon Ball Z: Kakarot direncanakan akan rilis pada tanggal 17 Januari 2020 mendatang untuk PlayStation 4, Xbox One, dan juga PC.

administrator

Read Previous

Red Dead Redemption 2 PC Versi Steam Juga Direndung Masalah Teknis

Read Next

Amazon Meminta Maaf Telah Melakukan Kesalahan Pada Penjualan Nintendo Switch pada Black Friday Lalu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *