March 29, 2024

UECS Season 4 Hadir Kembali dan Spesial 350 Ribu Subscribers Upoint Esports

Sehubungan dengan tercapainya 350 ribu Subscribers YouTube Channel Upoint Esports, UPoint Esports Competitive Series (UECS) kembali hadir pada Season 4 dengan total prize pool sebesar Rp 50.000.000 yang disponsori oleh Melon Indonesia, UPoint.id, IndiHome Gamer, dan Telkom DWS. Sama seperti UECS Season sebelumnya, pada UECS Season #4 ini akan dibagi menjadi dua babak kualifikasi yaitu Group Stage Qualifier dan Scrimmage Qualifier.

Scrimmage Qualifier merupakan tahap kualifikasi untuk tim dari komunitas yang ikut serta mendaftarkan timnya melalui website UPoint.id secara gratis (tanpa dipungut biaya), dimana terdapat total 20.736 slot tim yang telah dipersiapkan khusus untuk rekan-rekan dari komunitas. Sedangkan untuk Group Stage Qualifier sendiri terdapat 24 Tim Invitation, terdiri dari Esports Profesional dan Streamer/YouTuber yang terbagi menjadi 4 grup dan kemudian akan bertanding menggunakan sistem liga. Pada fase Group Stage Qualifier dua tim teratas dari setiap grup (8 tim) akan melaju ke babak selanjutnya yaitu babak The Grand Finale, sementara tim yang menempati peringkat ketiga hingga kelima pada fase Group Stage Qualifier akan bertarung lagi di babak Playoffs  bertemu dengan 12 tim dari Scrimmage Qualifier atau tim dari komunitas untuk memperebutkan 4 tiket menuju ke babak Grand Finale UECS Season #4.

Pertandingan UECS Season #4 hadir kembali untuk mendorong pertumbuhan komunitas Esports di Indonesia, khususnya Free Fire dengan menciptakan semangat berkompetisi yang sehat dan profesional. Dengan adanya turnamen ini, peserta dari komunitas diharapkan bisa mendapat pengalaman bertanding bertemu dan melawan tim Esports Professional dan juga Tim Youtuber. Mengingat Turnamen UECS dirancang tidak hanya ditujukan untuk para Professional Player dan Tim Youtuber, tetapi juga menjadi wadah persiapan bagi para talenta-talenta baru dari komunitas untuk terjun ke dunia Esports Professional. Tidak menutup kemungkinan pada UECS ini akan lahir tim ataupun player yang bisa mencapai mimpinya untuk menjadi professional player.

Untuk rekan-rekan dari komunitas segera daftarkan tim kalian melalui website www.upoint.id/tournament (gratis, tanpa dipungut biaya), karena pendaftaran UPoint Esports Competitive Series (UECS) Season 4 sudah dibuka. Jangan lewatkan kesempatan bertanding melawan Tim Esports Profesional dan Streamer/YouTuber panutan kalian di kompetisi resmi UPoint.id, dapatkan juga kesempatan kalian untuk dilirik oleh tim besar di UECS Season #4 kali ini.

Berikut sederet Tim Esport Profesional dan Streamer/YouTuber yang akan ikut memeriahkan jalannya pertandingan UECS Season #4:

Rangkaian acara UPoint Esports Competitive Series #4 akan dimulai tanggal 07 Juni sampai 08 Juli 2021. Untuk Group Stage Qualifier sendiri akan dimainkan sebanyak 6 kali (3 Week), dimana dalam satu week akan ada dua pertandingan yang dimainkan. Cek info jadwal lengkap UECS Season #4 dibawah ini:

  • Group Stage Week 1: Senin dan Selasa, 07-08 Juni 2021
  • Scrimmage 1: Kamis, 10 Juni 2021
  • Group Stage Week 2: Senin dan Selasa, 14-15 Juni2021
  • Scrimmage 2: Kamis, 17 Juni 2021
  • Group Stage Week 3: Senin dan Selasa, 21-22 Juni 2021
  • Scrimmage 3: Kamis, 24 Juni 2021
  • Scrimmage 4: Senin, 28 Juni 2021
  • Scrimmage 5: Selasa, 29 Juni 2021
  • Scrimmage 6: Kamis, 1 Juli 2021
  • Scrimmage Finals : Senin, 5 Juli 2021
  • Playoffs UECS #4: Selasa, 6 Juli 2021
  • The Grand Finale UECS #4: Kamis, 8 Juli 2021

Nah, untuk sobat-sobat yang mau nonton langsung, langsung saja subscribe Channel YouTube UPoint Esports dan nyalakan notifikasi biar nggak ketinggalan pertandingannya. Tidak kalah penting, akan ada beberapa shoutcaster ternama yang akan menemani jalannya pertandingan yaitu:

  • SKYLA
  • ADJI SVEN
  • RAVALDA
  • LIHAN
  • ABIGAIL
  • SASYANG
  • VISCALOID
  • ARMANOSLIP
  • EPONGSKUY
  • EVOUR

Untuk informasi lebih lanjut, bisa langsung cek di media sosial @upoint.id dan @addiction.ff untuk dapat info terbaru seputar turnamen dan game lainnya

Bang Gimin

Penulis artikelnya Gimindo.com

Read Previous

Bountie.io, Adakan Campaign Challenge Unik dengan Hadiah Total Rp.1,000,000,000,- Kepada Gamer dan Penyelenggara Turnamen

Read Next

Wild Rift SEA Icon Series Indonesia: Summer Season Membawa Talenta Baru ke Panggung Asia Tenggara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *