Bagi Penggemar Xbox yang sudah berlangganan Xbox Live Gold, untuk di bulan September ini akan mendapatkan 4 Game gratis sekaligus, 2 game untuk Xbox One dan 2 game lagi untuk Xbox 360 sebagai bagian dari program Xbox Gold tiap bulannya. Untuk 2 game Xbox 360 yang didapatkan jangan khawatir, sobat gimindo bisa memainkannya di Xbox One dengan Backward Compatibility.
Untuk Xbox One, anggota Xbox Live Gold dapat mengunduh Hitman: The Complete First Season dengan gratis dari tanggal 1 September s/d 30 September 2019, sedangkan untuk game Here We Are akan tersedia secara gratis mulai tanggal 16 September s/d 15 Oktober 2019.
Bagi penggemar Xbox 360, dimulai pada tanggal 1 September, Earth Defense Force 2025 bisa diunduh secara gratis hingga tanggal 15 September. Setelah itu pada tanggal 16 September sampai 30 September 2019, Anggota Xbox Live Gold dapat mengunduh Tekken Tag Tournament 2 secara gratis.
Bagi yang ingin mendapatkan, buruan langganan Xbox Live Gold ya? jgn sampai lupa